Hari Ini

Tips Hilangkan Bau Mulut

Update 27 Agustus 2008 at 01.28. Dalam topik Obat-obatan
Advertise Here

Bagi seseorang penampilan salah satu hal yang di utamakan, baik penampilan fisik ataupun mental. salah satu yang paling berperan untuk penampilan seseorang ialah mulut. karena semua orang menggunakan mulut untuk berbicara, namun "apa kata dunia" kalau penampilan fisik oke, tapi bau mulutnya kayak "TPA bantar gebang". tapi jangan khawatir bagi kamu yang merasa punya masalah dengan bau mulut. berikut tips-tipsnya...

tips pertama : jangan merokok. karena selain merugikan kesehatan, merokok juga merugikan kantong. dan kebanyakan perokok pasti mulutnya bau. yaitu bau rokok...

tips kedua : sering-seringlah menggosok gigi. gunakan pasta gigi yang mengandung sirih. usahakan menggosok gigi minimal 3 x sehari.

tips ketiga : jangan memakan makanan yang berbau tajam seperti durian, jengkol, pete dll. karena selain mulut kamu bau nantinya "kotoran kamu juga lebih bau". kasihan yang bersihin kamar mandi.

tips keempat : minum air sirih. apa itu air sirih ? air sirih adalah air dari sari daun sirih, cara membuatnya 7 lembar daun sirih di rebus dengan setengah liter air, tunggu dingin kemudian minum. lihat perbedaanya 3 hari kemudian. selain bau mulut hilang, bau badan juga hilang.

tips kelima : sering-seringlah makan daun kemangi. nggak tahu daun kemangi ? tanya mbahmu!

tips keenam : pergi ke supermarket terdekat, tanya kasir/pelayan obat penghilang bau mulut. :))

tips ketujuh : siapkan 1 uang koin ratusan, pergi kewarung/toko terdekat. beli permen dan bau mulut akan hilang. tapi ini hanya untuk sementara, rasakan 1 jam kemudian, mulut akan kembali mengeluarkan hawa TPA =)).

itu adalah tips-tips hilangkan bau mulut. bagaimana apa masih bau juga mulutnya ?

Advertise Here

Tulis Komentar Kamu dibawah, pilih Name/URL atau pilih Anonymous.

0 Komentar untuk "Tips Hilangkan Bau Mulut"